Dakwaan |
Pada hari Senin tanggal 19 Agustus 2019 sekira pukul 08.30 Wib di Jl Yos Sudarso Lk II Kel Rantau laban Kec Rambutan Kota Tebing Tinggi tepatnya di Mesjid Nurul Iman telah terjadi Tindak Pidana "Pencurian Ringan" yang dilakukan oleh tersangka EKO SINAGA dengan cara tersangka EKO SINAGA mencongkel sebuah kotak infaq yang berada di dalam masjid Nurul Iman dengan menggunakan sebuah obeng bergagang kuning, dan kemudian mengambil seluruh uang dari dalam kotak infaq dengan jumlah Rp.35.000;. Pada saat melakukan pencurian tersebut , penjaga masjid yang bernama YUDA SUMPA MUDA harahap MELIHAT PERBUATAN TERSANGKA eko sinaga melalui CCTV masjid, lalu pada saat tersangka hendak pergi keluar masjid, penjaga masjid langsung menangkap dan menangkap mengamankan tersangka EKO SINAGA dan kemudian EKO SINAGA beserta barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp.35.000 dan 1(satu) buah obeng dengan gagang warna kuning dibawa dan diamankan ke Polsek Rambutan.
|